Babak baru hubungan IMF-Indonesia
Srikandi Indonesia - Indonesia menjadi tuan rumah pertemuan tahunan Bank Dunia dan IMF pada 2018 yang akan diselenggarakan pada 8-14 Oktober 2018 di Nusa Dua, Bali. Seberapa penting perhelatan skala dunia ini bagi Indonesia?
Hubungan Indonesia dan IMF sempat buruk saat Dana Moneter Internasional ini memberikan dana talangan krisis keuangan Asia pada 1998. Namun dengan perhelatan tahunan IMF justru diadakan di Indonesia apakah itu menunjukkan babak baru hubungan IMF dan Indonesia?
Yang pasti, hubungan IMF dan Indonesia itu tidak terkait komitmen utang, jawab juru bicara Tim Persiapan Penyelenggaraan Annual Meetings 2018, Devy Listya.
"Indonesia dipilih karena dipercaya sebagai negara yang ekonominya sustainable, memiliki daya tahan terhadap krisis, berhasil melakukan reformasi, structural reform dan juga dinilai negara yang indah, kaya akan kebudayaan dan juga memiliki stabilitas keamanan dan politik," papar Devy Listya.
Hal tersebut diafirmasi oleh ekonom BCA David Sumual yang mengatakan bahwa penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah tahun ini adalah sebagai "pengakuan lembaga dunia" untuk stabilitas keamanan, politik dan ekonomi Indonesia.
Pertemuan IMF-WB dilakukan setiap tahun pada awal Oktober di kantor pusat IMF-WB di Washington DC, AS, setiap tahun selama dua tahun berturut-turut. Di tahun ketiga, pertemuan akan dilangsungkan di negara anggota terpilih.
Indonesia dipilih menjadi tuan rumah pertemuan IMF-WB pada Oktober 2015 di Peru yang akan dihadiri delegasi dari 189 negara. (BBC Indonesia/slt)
Tidak ada komentar